Jl. Universitas No.32, Kampus USU, Medan s1kesmas@usu.ac.id support@example.com

Monev Pasca Akreditasi Prodi S1 Kesehatan Masyarakat

Medan – FKM USU: Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi (LAM-PTKes) melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pasca Akreditasi Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat FKM USU secara daring, Jumat, 29 Juli 2022. Asesor LAM-PTKes yang melakukan monev adalah Defriman Djafri, S.K.M., M.K.M., Ph.D. Kegiatan ini bertujuan untuk memonitoring tindak lanjut rekomendasi asesor dalam asesmen lapangan sebelumnya, yakni pada Tahun 2018. Monev dibuka oleh Dekan FKM USU Prof. Dr. Dra. Ida Yustina, M.Si., yang dilanjutkan dengan pemaparan kegiatan Program S1 Kesehatan Masyarakat pasca akreditasi yang disampaikan oleh Ketua Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Dr. Ir. Evi Naria, M.Kes. Setelah itu Asesor melakukan konfirmasi setiap standar melalui bukti dan dokumen yang ada. Monev yang dihadiri Dekanat FKM USU dan tim akreditasi ini berlangsung dengan lancar dan memberikan hasil yang baik.

2

3

4

5