Jl. Universitas No.32, Kampus USU, Medan s1kesmas@usu.ac.id support@example.com

Mahasiwa FKM Raih Capaian Unggulan I Mapres USU 2024

12

Medan - FKM USU: Mahasiswa Prodi S1 Kesehatan Masyarakat Monica Febri Manik berhasil meraih penghargaan Capaian Unggulan I Mahasiswa Berprestasi (Mapres) pada Awarding Night Pemilihan mahasiswa berprestasi (Pilmapres) USU Tahun 2024, Kamis (04 April 2024). Acara berlangsung di Aula Prof. Dr. Suhadji Hadibroto Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), dihadiri oleh Wakil Rektor I Dr. Edy Ikhsan, S.H., M.A, para dewan juri Pilmapres, dekan fakultas, dosen pembimbing dan 18 mapres perwakilan setiap fakultas. Sebelum acara puncak, mapres perwakilan tiap fakultas mengikuti pendampingan dan pembekalan. Capaian unggulan merupakan akumulasi dari berbagai prestasi, karier organisasi, riset, hasil tulisan, dan pencapaiannya lainnya selama menjadi mahasiswa. Menurut Monica, melalui ajang tersebut dia banyak mendapatkan pengalaman belajar dari peserta lainnya, termasuk feedback yang diberikan oleh juri menjadi bekal buatnya untuk terus mengembangkan potensinya sehingga bisa mencapai yang terbaik.

2

3